Antibiofilm Activity of Secang Wood (Caesalpinia sappan) Ethanol Extract Against Cariogenic Streptococcus sanguinis
Abstract
Streptococcus sanguinis merupakan bakteri pioneer colonizers yang berperan dalam perkembangan biofilm penyebab penyakit karies gigi. Ekstrak etanol kayu secang memiliki potensi antibiofilm yang dapat dikembangkan sebagai terapi alternatif obat kumur untuk pencegahan karies gigi. Penelitian bertujuan untuk mengetahui aktivitas antibiofilm ekstrak etanol kayu secang (Caesalpinia sappan L.) terhadap Streptococcus sanguinis penyebab karies gigi. Aktivitas antibiofilm menggunakan dua uji, uji pertama degradasi biofilm dan uji kedua penghambatan biofilm lanjutan dengan MtP Assay dan pewarnaan kristal violet 1% yang densitas optiknya dibaca pada panjang gelombang 620 nm. Data hasil degradasi penelitian dianalisis menggunakan One-Way ANOVA dan post-hoc LSD. Hasil menunjukkan terdapat perbedaan bermakna seluruh konsentrasi ekstrak dengan kontrol negatif. Konsentrasi efektif degradasi biofilm yaitu konsentrasi 1,56 mg/mL dan konsentrasi efektifpenghambatan pertumbuhan biofilm pada konsentrasi 0,39 mg/mL. Simpulan dari penelitian ini adalah terdapat aktivitas antibiofilm ekstrak etanol kayu secang terhadap Streptococcus sanguinis penyebab karies gigi.
Published
2025-05-02
How to Cite
HAIBAR, FERINA AYU MAHARANI; PRIHASTUTI, Christiana Cahyani; ICHSYANI, Meylida.
Antibiofilm Activity of Secang Wood (Caesalpinia sappan) Ethanol Extract Against Cariogenic Streptococcus sanguinis.
Journal of Indonesian Dental Association, [S.l.], v. 8, n. 1, p. 12-18, may 2025.
ISSN 2621-6175.
Available at: <http://jurnal.pdgi.or.id/index.php/jida/article/view/1278>. Date accessed: 09 may 2025.
doi: https://doi.org/10.32793/jida.v8i1.1278.
Issue
Section
Research Article

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.